Muara Enim 25 September 2025, Dilaksanakan nya Kuliah Pakar “Peran Insan Kampus Membangun Budaya Anti Korupsi” di Prodi Kebidanan Kampus Muara Enim Tahun 2025, Peserta kuliah pakar terdiri dari Mahasiswa TK 1 yang berjumlah 108 orang mahasiswa, TK 2 berjumlah 84 orang, TK 3 berjumlah 82 orang dan Dosen, Tendik Prodi Kebidanan Muara Enim berjumlah 20 orang, sehingga total peserta Kuliah Pakar berjumlah 294 orang.

Kuliah Pakar ini diselenggarakan sebagai salah satu upaya meningkatkan pemahaman dan kesadaran sivitas akademika mengenai pentingnya peran insan kampus baik dosen, mahasiswa, maupun tenaga kependidikan dalam menumbuhkan dan menginternalisasikan budaya anti korupsi. Dunia kampus sebagai pusat pendidikan, penelitian dan pengabdian memiliki tanggung jawab moral untuk generasi yang tiak hanya cerdas intelektual tetapi juga berintegrasi tinggi.

Kampus sebagai ilmu pengetahuan dan pembentukan karakter memiliki tanggung jawab moral untuk menjadi pelopor dalam menanamkan nilai – nilai integritas dan kejujuran. Dosen, mahasiswa dan seluruh sivitas akademika merupakan insan – insan kampus yang dapat menjadi agen perubahan (agent of change) dalam menumbuhkan budaya anti korupsi baik melalui pendidikan, penelitian maupun pengabdian kepada masyarakat.

Kuliah Pakar dengan Tema ” Peran Insan Kampus dalam Membangun Budaya Antikorupsi” ini dirancang untuk memperkuat pemahaman mahasiswa dan dosen terhadap urgensi pemberantasan korupsi dan memperkuat nilai – nilai antikorupsi di lingkungan kampus. kegiatan ini diharapkan dapat mendorong tumbuhnya budaya akademik yang bersih, transparan dan berintegritas sebagi fondasi dalam mencetak generasi penerus bangsa yang berkarakter.

Melalui kegiatan ini kami harapkan dapat meningkatkan pengetahuan peserta tentang budaya Anti Korupsi

Leave a Comment