Muara Enim 28 November 2022, Mahasiswa Prodi DIII Kebidanan Muara Enim melaksanakan Praktik Kebidanan Komunitas di Kelurahan Sukorejo Kecamatan Pagaralam Utara Wilayah Kerja Puskesmas Gunung Dempo UPTD PPSDMK Dinas Kesehatan Kota Pagaralam dimulai tanggal 06 November s/d 26 November 2022. Peserta Praktik Kebidanan Komunitas adalah mahasiswa Poltekkes Kemenkes Palembang Program Studi D-III Kebidanan Muara Enim TK III Semester V sebanyak 79 orang mahasiswa.

Kegiatan ini merupakan salah satu Mata kuliah yang merupakan bagian tidak terpisah dari sistem program pengajaran serta merupakan wadah untuk mengaplikasikan pengetahuan dan keterampilan  yang diperoleh pada saat proses belajar mengajar komprehensif khususnya mata kuliah Asuhan Kebidanan Komunitas, Ilmu Kesehatan Masyarakat, serta melakukan upaya promosi kesehatan dengan melibatkan masyarakat.

Dalam pelaksanaannya mahasiswa Prodi DIII Kebidanan Muara Enim dapat melaksanakan praktik kebidanan komunitas secara komprehensif dengan memperhatikan budaya setempat yang dikemas dalam tatanan di Asuhan Kebidanan Komunitas dengan pendekatan manajemen kebidanan dan didasari oleh konsep keterampilan dan sikap profesional bidan di komunitas yang meliputi prinsip dasar dan strategi pelayanan kebidanan di komunitas, manajerial askeb di komunitas, pengelolaan program KIA/ KB di wilayah kerja, penggerakan dan meningkatkan peran serta masyarakat.

Tujuan dari kegiatan ini agar Mahasiswa mampu untuk mempraktikkan, melakukan asuhan kebidanan komunitas secara komprehensif dan mandiri kepada wanita sepanjang daur kehidupannya, menerapkan strategi pelayanan kebidanan di komunitas dan keluarga sebagai pusat pelayanan kesehatan, mempraktikkan manajerial asuhan kebidanan di komunitas, Mengelola Program KIA/ KB di Wilayah Kerja, Menggerakkan dan Meningkatkan peran serta masyarakat, melakukan monitoring dan evaluasi kegiatan pelayanan di komunitas, Melaksanakan asuhan kebidanan secara komprehensif dan mandiri kepada wanita sepanjang daur kehidupan, neonatus bayi dan balita normal maupun yang bermasalah, Menerapkan strategi pelayanan kebidanan di komunitas dan keluarga sebagai pusat pelayanan kesehatan, Mempraktikan manajerial asuhan kebidanan komunitas, Mengelola Program KIA/ KB di Wilayah Kerja, Menggerakkan dan meningkatkan peran serta masyarakat dan Melakukan monitoring dan evaluasi kegiatan di pelayanan kesehatan.

Leave a Comment

2 × 5 =